Inspektorat Halbar Gelar Bimtek Aplikasi Maturitas SPIP dan Manajemen Resiko

HALBAR, CH- Inspektorat Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Maluku Utara menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Aplikasi Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintahan (SPIP) dan Menajemen Resiko di lingkup Pemerintah Halbar. Bimtek ini bertujuan agar pelaksanaan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lebih efektif dan efesien.
Auditor Madya Inspektorat Halbar, Fenty Kamiyanti, MM mengatakan, kegiatan bimtek aplikasi Maturitas SPIP dan Menajemen Resiko ini, tujuannya agar dalam pelaksanaan kegiatan pemerintahan ke depan yang dilakukan oleh semua OPD itu bisa lebih efektif dan efesien dan penyusunan laporan keuangan lebih akuntabel atau dapat dipertanggungjawabkan dengan jelas.
“Selain itu aset-aset dari Pemda dapat terpantau untuk mampu diselamatkan serta taat menaati peraturan undang-undang,”tuturnya, di ruang kerjanya usai menghadiri Bimtek, di Kantor Bappeda, Senin (23/8/2021)
SPIP kata Feny, agar mendapatkan opini Wajar Tampa Pengecualian (WTP) dari BPKP. Untuk melakukan langkah maju kedepan kegiatan ini akan dimulai dari program perencanaan sesuai RPJMD yang didalamnya mengatur visi misi bupati wakil bupati.
“Oleh karena itu dibutuhkan harus satu kesatuan dan nyambung antara OPD, agar tujuan, sasaran dan strategi itu dapat tercapai sehingga WTP kita sekarang ini pada level terdefinisi tingkat tiga bisa dipertahankan,” ucapnya.
Bimtek yang berlangsung sejak, Kamis (19/8) dan akan berakhir pada akhir agustus ini dengan peserta sekretaris dan kepala bidang di masing-masing OPD.
Reporter: Riko Noho
Editor: Suhardi Koromo