Jumat Sore, Open Turnamen Bupati Cup Kepsul Dihelat

Sekertaris Panitia Bupati Cup, Al-Farabi

SANANA, CH– Open Turnamen Bupati Cup Kepulauan Sula akan kembali dihelat pada, Jumat (17/6/2022) di Lapangan Kampung Pisang (Kampis) Desa Fagudu Kecamatan Sanana.

Sekertaris Panitia Bupati Cup, Al-Farabi, mengatakan pihaknya akan selalu berkoordinasi dengan pihak keamanan baik itu TNI – Polri yang masing-masing berjumlah 30 orang serta Satpol PP.

“Soal izin yang sampai saat ini belum ada itu, kami sudah melayangkan surat kepada pihak polres sula, untuk mengawal pertandingan sepak bola Bupati Cup, dan surat undangan permohonan untuk izin keramaian ini dalam proses oleh pihak polres,”kata Alfarabi saat ditemui media ini di Sekretariat Bolok Gravity, Kamis (15/5).

Untuk membuat rasa aman bagi masyarakat, kata Alfarabi, pihaknya akan selalu berkoordinasi dengan pihak keamanan. Di mana para warga maupun pemain usai bertanding, pihak keamanan akan mengantar pulang hingga ke desa masing-masing.

“Dikawal langsung oleh pihak Polisi, TNI dan Sat Pol PP agar jangan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” katanya.

Yang akan turun perdana di turnamen Bupati Cup pada sore hari, yakni Alwabers vs GST FC, selanjutnya disusul oleh Tahaga Kabau FC vs Pasal FC.

“Dan untuk selanjutnya akan menunggu proses izin pertandingan dari pihak polres baru mulai di lapangan Wai IPA nanti,” ujar Alfarabi. (K-P)

Show More
Back to top button