Kampanye, Paslon TIVA “Goyang” Kota Maba

Kampanye Paslon TIVA Di Desa Soagimalaha Kecamatan Kota Maba


MABA, CH- Kampanye putaran ke dua pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 1, Hi. Thaib Djalaluddin- Noverius A. Bulango di Kota Maba Kabupaten Halmahera Timur (Haltim), Rabu (25/11/2020) mendapat sambutan meriah dari ribuan simpatisan dan pendukung.

Tak disangka, kampanye pasangan calon dengan Jargon TIVA di areal pantai Desa Soagimalaha Kecamatan Kota Maba ini mendapat antusias dari ribuan warga. Pasalnya desa ini diklaim sebagai basis salah satu pasangan calon, namun fakta berkata lain.

Kampanye terbuka Paslon TIVA ini nampaknya ikut membuat gempar para pendukung pasangan calon lainya. Terbukti, ratusan dan simpatisan salah satu Paslon ikut berkumpul siap dengan sound system layaknya kampanye yang tak jauh dari areal kampanye Paslon TIVA.

Dalam kesempatan itu, artis Duo Kembar Sinen dan Salim bersama Anoe Drakel, putra dari Loela Drakel yang menghibur masa kampanye Paslon TIVA, ikut mengajak warga untuk memenangkan Paslon nomor urut 1 ini pada 9 Desember nanti.

Imam Masjid Bersama Pendeta Saat Berpelukan

Kampanye ini juga membuat haru bagi ribuan warga yang ada di areal kampanye. Warga ikut terharu setelah melihat secara langsung Imam Masjid Desa Soalaipo, Karena Hi. Salim dengan Pdt. John Tasane, S.Si. M.Th, yang juga selaku Sekretaris Umum Persekutuan Geraja-Geraja Indonesia perwakilan Maluku Utara berpelukan di atas panggung kampanye.

Pelukan yang mesra ini sebagai bentuk untuk mengikat tali persaudaraan sesama ummat beragama yang ada dalam wilayah Haltim sesuai paket Paslon TIVA yang berasal dari Kaum Muslim dan Nasrani.

Sementara itu, Calon Bupati Hi. Thaib Djalaluddin dalam orasi politiknya, selain menyampaikan program Visi-Misi, Hi. Thaib juga menyambut baik terhadap isu-isu yang ditujukan ke Paslon TIVA oleh lawan-lawan politik.

“Biar ngoni (lawan politik) mo hina pa saya, biar ngoni mo fitnah pa saya, bahkan mo cacimaki pa saya, ngoni tetap saya pe sudara-sudara, ngoni tetap saya pe keluarga,” tutur Hi. Thaib.

Hadir sebagai jurkam dalam kampanye tersebut, Ketua Tim Pemenang Paslon TIVA, Hasanuddin Ladjim, Irwan Abubakar, Dino S Malik selaku Ketua Perindo, Pdt. John Tasane, S.Si. M.Th dan Wakil Calon Bupati, Noverius A. Bulango. (Red)

Show More
Back to top button