Musdes RKPDES Sil Berjalan Sukses

Peserta Musdes RKPDES Sil
MABA, CH- Pemerintah Desa Sil Kecamatan Maba Selatan Kabupaten Halmahera Timur (Haltim), Minggu (3/11/2019) menggelar musyawararah desa (Musdes). Musdes tentang Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDES) tahun anggaran 2020 ini berjalan aman dan sukses.
Kepala Desa Sil, Malaki Wadah dihadapan wartawan mengatakan, program kerja yang dipriotaskan melalui Musdes RKPDES, yakni program pemberdayaan serta program fisik lainya. “Di 2020 ini keinginan besar saya itu masih di pemberdayaan dulu kemudian pengadaan itu yang paling di prioritaskan,”kata Malaki, usai Musdes di Kantor Desa Sil.
Sementara itu Camat Maba selatan Mohtar Haji Muhammad berharap agar apa yang telah diusulkan dalam Musdes tersebut dapat dimasukan dalam anggaran pendapatan belanja desa (APBDES). “Harapan saya kedepan muda mudahan dalam RKPDES ini program yang diusulkan ini muda- mudahan bisa diakomodir semua ke dalam APBDES, seandainya tidak diakomodir sebagian, insya Allah akan di dorong ke musrembang kabupaten,” tukasnya.
Orang nomor satu di Kecamatan Maba Selatan ini juga menegaskan ke pemerintah desa agar lebih memprioritaskan pemberdayaan atau pelatihan staf pemerintah desa, BPD, dan pengurus BUMDES, sehingga tidak lagi kesulitan dalam menjalankan program maupun pelaporan penggunaan anggaran.
Julfan H. Usman, Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Haltim ini berharap, agar setiap pemerintah desa mampu serta mempergunakan anggaran yang telah dikucurkan dalam desa tersebut. “Harapan kami pertama pemerintah desa harus memperhatikan skala prioritas penggunaan dana desa berdasarkan aturan nomor 11 tahun 2019 tentang skala prioritas penggunaan dana desa,”harapnya.
Julfian juga menyarankan pada pemerintah desa untuk setiap kegiatan apapun yang dilakukan dan apa yang menjadi penyampaian masyarakat agar bisa diindahkan. “Harus memperhatikan usulan yang disampaikan oleh peserta musyawarah RKPDES agar semua itu dapat terbaca di dalam dokumen APBDES,”paparnya.
Menurur Julfian, pihaknya bersama Camat Maba Selatan telah penyusunan jadwal untuk melakukan Musdes RKPDES di sembilan desa yang berada di kecamatan Maba Selatan itu. “kami dengan pak camat sudah menyusul jadwal di sembilan desa ini dan akan berakhir di tanggal sembilan. Kemudian disusul Desa Bicoli, Momole, Kasuba, hari selasa di Waci kemudian berpindah lagi di Loleolamo, Petelei, Gotowasi dan tutupnya di Sowoli,” sebutnya.
Pemerintah Desa Sil juga ditekankan soal data, karena desa tersebut dinilai masih minim memiliki data dari berbagai sektor. Untuk itu diminta agar pemerintah desa setempat bisa berbenah diri untuk melengkapi data-data desa yang masih kurang. “Karena minimnya data juga merupakan salah satu faktor kesulitan dalam pencairan anggaran, regulasi desa juga masi kurang, mau dan tidak mau ini harus segera dibenahi,” tegas Subardi Diva, Pemdampin Desa Kecamatan. (Red)
Reporter: Rustam Gawa