Nasdem Malut Tahan 3 Pasang Cabup Dan Wabup Haltim

779

Suasana Pleno Partai Nasdem

MABA, CH – Tidak semua nama bakal calon bupati dan wakil bupati Halmahera Timur (Haltim) yang mendaftar di Partai Nasdem sampai ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Pasalnya dari 15 nama yang mendaftar hanya 6 nama yang terakomodir.

Muhibu Mandar, Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati Haltim di Partai Nasdem membeberkan, berdasarkan hasil pleno Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Maluku Utara pada Tanggal 3 November kemarin hanya tersisa 3 pasangan atau 6 nama calon bupati dan wakil bupati. “Pleno penetapan DPD partai Nasdem sudah di serahkan ke DPW Partai Nasdem Propinsi dan ditetapkan 3 nama pasangan terbaik sesuai dgn perintah oraganisasi,” kata Muhibu, Senin (4/11).

Sayangnya, Muhibu tidak menyebutkan 3 pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan disampaikan ke DPP oleh DPW dalam waktu dekat. Alasan Muhibu, 3 pasangan calon ini belum bisa disampaikan ke publik.

Dari total nama yang mendaftar kata Muhibu, sebagianya tidak mengembalikan furmolir pendaftaran, dan ada juga yang tidak mengikuti penyampaian visi-misi yang dilakukan oleh DPD Nasdem yang berlangsung di Hotel Kartika Buli baru-baru ini. “Ada 11 nama yang masuk dalam daftar penyampaian visi-misi, namun satu orang tidak hadir, yang ikut penyampaian visi-misi hanya 10 orang,” sebutnya. (Red)

BACA JUGA  Politisi PDI Perjuangan Ancam DKPP Bawaslu Tikep

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here