OBAMA Siap Bertarung Di Pilkada Haltim

Mursid Amalan, SP

MABA, CH- Ketua Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) PKPI Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) Provinsi Maluku Utara (Malut) Mursid Amalan SP, telah menyatakan sikap untuk bertarung di Pilkada Haltim 2020-2025.

Keseriusan Mursid Amalan julukan OBAMA (Orang Bicoli Akan Maju) Pilkada Haltim ini  telah dibuktikan dengan pengambilan formulir pendaftaran di Partai Amanat Nasional (PAN) pada,  Selasa (20/8/2019) yang diwakili oleh Sekertaris PKPI Haltim Talib Elaela dan diberikan formulir pendaftaran oleh Ketua Tim Pemenang Pilkada PAN Haltim, Karim M. Nur.

Pengambilan berkas pendaftaran oleh OBAMA

Selain Partai PAN, OBAMA juga akan mendaftarkan diri di partai lain seperti  Golkar dan PDIP apa bila partai tersebut telah membuka pendaftaran. “Kalau partai Golkar dan PDIP sudah buka pendaftaran saya akan mendaftar,” kata OBAMA dihadapan wartawan Cerminhalmahera.com baru-baru ini.

Keinginan OBAMA untuk maju papan satu ini tidak hanya didorong oleh internal partai melainkan adanya dorongan dari masyarakat Haltim. Dorongan masyarakat ini telah terbukti dengan terpilihnya OBAMA sebagai anggota DPRD Haltim sebanyak empat periode (2004-2009/2009-2014/2014-2019/2019-2024). “Saya siap bertarung untuk menang, karena ini amanah dari masyarakat,” tuturnya.

Politisi yang tak kalah jauh dari sosok seorang mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama ini berjanji akan membawa Halmahera Timur yang jauh lebih baik untuk kesejahteraan masyarakat. “Jika masyarakat Haltim memenangkan saya, Insya Allah kesejateraan masyakat sangat diutamakan,” tukasnya. (Adv)

Reporter : Nehemia Bustami.

Show More
Back to top button