BULI, CH- Pemerintah Desa (Pemdes) Geltoli di Kecamatan Maba, Kabupaten Halmahera Timur (haltim), Provinsi Maluku Utara (Malut), kembali menyalurkan bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) 2021 untuk 3 bulan kepada warga yang berhak menerima.
Sebelumnya, Pemdes setempat telah menyalurkan BLT untuk Januari-Mei 2021. Kali ini, penyaluran yang berlangsunng di Kantor Desa, Senin (6/9) ini untuk Juni, Juli dan Agustus. Total dana yang disalurkan untuk 3 bulan ini Rp. 81 juta. Masing-masing Kepala Keluarga (KK) menerima Rp. 900 ribu dari 90 KK yang berhak menerima.

Kepada penerima BLT, Herasmus meminta agar bantuan dipergunakan sesuai dengan kebutuhan dalam keluarga. Dia juga mengatkan kepada warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dengan selalu memakai masker, dan menjaga kebersihan lingkungan.
“Bagi yang belum vaksin agar melakukan vaksin, ini demi kebaikan kita bersama dalam mencegah penyebaran Covid-19,” kata Herasmus.

Herasmus menambahkan, penyaluran BLT kali berbeda dengan penyaluran sebelumnya. Kali ini penyaluran sekaligus pemeriksaan kesehatan untuk warga yang berusia 15 tahun sampai lanjut usia.
“Pemeriksaan kesehatan ini untuk mengetahui penyebab penyakit yang dialami oleh setiap orang,” jelasnya.
Penyaluran BLT dengan mengikuti anjuran Protokol Kesehatan ini, ikut dihadiri ketua BPD, perangkat desa, Bhabinkamtibmas Bripka, Jufri Ahmad, dan Babinsa Pratu, Ferdi Laimuni. Penyaluran berlangsung aman dan lancar.