Pose Bersama Pihak Gerai Indomaret Bersma Bupati Halbar, James Uang
HALBAR, CH- Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara menyetujui rencana Perusahaan Ritel Indomaret untuk membuka gerai di wilayah Halmahera Barat. Hal ini di sampaikan oleh Plh. Diskominfo, Statistik dan persandian, Sahmi Salim.
Melalui keterangan tertulis, yang disampaikan ke media ini, Minggu (27/6/2021). Sahmi Salim mengaku, rencana pembukaan Gerai Indomaret tersebut, di sampaikan langsung pihak management Indomaret Cabang Manado saat bertemu Bupati Halbar, James Uang di rumah dinas yang terletak di Desa Acango, Kecamatan Jailolo, Jumat (25/6).
Dalam pertemuan itu kata Sahmi,
Pemerintah Daerah sangat mendukung upaya Indomaret membuka gerainya di Halmahera Barat. Karena secara langsung akan memberi dampak positif bagi masyarakat terutama dalam pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat yang lebih variatif.
“Pemkab memberi dukungan atas langkah pihak Indomaret untuk membuka gerai di Halmahera Barat dan akan memberikan kemudahan terutama pada akses perizinan, karena ini bentuk investasi bagi daerah,” kata bupati melalui Sahmi.
Bupati menyatakan, rencana pembukaan gerai di Halmahera Barat saat ini sudah memasuki tahap perizinan. Ada beberapa titik di beberapa kecamatan yang telah disurvei pihak Indomaret, yang dinilai memenuhi syarat.
Sementara itu, Kadis Perindagkop Halmahera Barat, Martinus Djawa, Jumat menyampaikan, kerjasama yang diajukan Indomaret bukan hanya pembukaan gerai, namun juga terikat dengan perekrutan karyawan.
“Ada sekitar 15 titik yang bakal dibuka gerai Indomaret, setiap gerai membutuhkan 8 karyawan. Jika dikalikan 15 gerai, maka putera puteri Halbar yang berusia produktif sebanyak 120 orang akan terserap sebagai tenaga kerja,” beber Martinus.
Terkait hal itu, Satrya Andi W. Deputi Manager Indomaret Cabang Manado, dalam pertemuan menyampaikan, sesuai target, Indomaret akan beroperasi penuh di bulan september 2021 nanti.
“Segala kebutuhan rencana pembukaan gerai indomaret sementara disiapkan. Seperti data survei, perizinan bahkan tahapan rekrutmen karyawan,” katanya.
Dalamn perekrutan karyawan pihak Indomaret akan bekerjasama dengan Dinas Tenaga kerja setempat. Sebelum dipekerjakan kata Satrya, para karyawan akan diberi training atau pelatihan oleh pihak Indomaret. (Red)
Reporter: Riko Noho