Baca Peluang, Pemdes Momole Bisnis Ternak Ayam

Kandang Ayam

HALTIM, CH- Pemerintah Desa Momole di Kecamatan Maba Selatan Kabupaten Halmahera Timur, Maluku Utara tidak hanya fokus pada infrastruktur dalam membangun desa. Melainkan ikut fokus pada bidang lainya.

Salah satunya adalah di bidang peternakan. Pemerintah Desa Momole yang saat ini dipimpin oleh Nasrudin Mahmud ini, mencoba mencari peluang di bidang peternakan untuk menambah Pemdapatan Asli Desa (PADes).

Bidang peternakan yang saat ini dirintis adalah ternak ayam kampung. Melalui anggaran Dana Desa di 2012 ini, sebagianya telah diperuntuhkan membangun kandang ayam. Bahkan bangunan kandang telah selesai dibangun.

Kepada wartawan, Nasrudin menjelaskan peluang bisnis di bidang peternakan sangat menjanjikan. Permintaan daging ayam dari masyarakat maupun pihak perusahaaan terbilang sangat tinggi.

“Peluang ini lah yang membuat kami termotivasi, semoga bisnis ternak ini bisa menjadi pemasukan bagi desa untuk pembangunan demi masyarakat,” jelas Nasrudin, Rabu (14/9/2022).

Reporter: Tim
Editor: Suhardi Koromo

Show More
Back to top button